Teluk Penyu Cilacap

Teluk Penyu adalah salah satu wisata Pantai andalan di Cilacap yang selalu ramai oleh pengunjung dari berbagai daerah. Siapapun yang berkunjung ke kota ini pasti akan mencari keberadaan Pantai Teluk Penyu untuk di telusuri. Pantai Teluk Penyu Cilacap menjadi primadona wisata yang ada dikota pesisir ini, membuatnya tak pernah sepi dari pengunjung disetiap harinya.

Wisata hits Cilacap ini sangat rekomended untuk anda kunjungi di saat hari libur tiba. Berkunjung bersama keluarga ataupun orang tercinta akan membuat momen berwisata menjadi semakin istimewa. Pantai Teluk Penyu Cilacap Jawa Tengah selalu menjadi tempat bersantai para kawula muda hingga orang dewasa. Keindahan panorama alam dan gemburan ombak yang tersaji akan mampu menghipnotis siapa saja yang berkunjung.

Cilacap memang memiliki banyak sekali potensi wisata yang sangatlah epic, mulai dari wisata buatan hingga alam. Jadi jangan sampai melewatkan Pantai hits Cilacap satu ini untuk anda jelajahi saat akhir pekan. Untuk informasi tentang Pantai Teluk Penyu lainnya, yuk simak ulasan dibawah berikut ini.

Harga Tiket Masuk

Harga Tiket Masuk Teluk Penyu
Foto : https://www.instagram.com/joyohatiman/

Pengunjung akan dibuat senang karena harga yang dipatok untuk tiket masuk sangatlah ekonomis dan ramah dikantong.

Tidak perlu merogoh kocek lebih dalam bagi para wisatawan untuk bisa menikmati keindahan dan pesona yang Teluk Penyu sajikan.

Harga tiket masuk yang di tetapkan hanyalah sebesar Rp. 10.000 per orang, sangat terjangkau sekali bukan ?

Selain itu anda juga harus menyiapkan sejumlah uang untuk biaya retribusi parkir kendaraan. Namun jika anda mengunjunginya hanya dengan berjalan kaki, maka anda tidak perlu repot-repot untuk membayar parkir kendaraan.

Wisatawan bisa mengujungi Pantai eksotis yang Cilacap miliki ini sesuai dengan ketentuan jam operasional yang berlaku. Teluk Penyu buka selama 24 jam penuh, jadi anda bisa mengunjunginya kapanpun, mau pagi siang sore atau malam hari.

Kami rekomendasikan, untuk anda yang ingin menikmati keindahan matahari terbit, maka datanglah di saat pagi buta. Begitupun sebaliknya, jika anda ingin mencari pemandangan tenggelamnya matahari yang eksotis maka datanglah saat sore hari menjelang malam.

Alamat dan Rute Lokasi

Alamat dan Rute Lokasi Teluk Penyu
Foto : https://www.instagram.com/purwokertodrone/

Tak terlalu jauh dari pusat kota Cilacap, membuat Teluk Penyu sangat mudah untuk ditemukan keberadaannya. Hanya berjarak sekitar 5 km saja, dan dapat ditempuh dengan waktu 15 menit berkendara.

Pantai Teluk Penyu ber alamat lengkap di Pandanarang, Kecamatan Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Jalurnya pun sangtlah mudah untuk dilalui, jalan yang relatif bagus dengan tidak menanjak apalagi berkelok.

Namun jika anda masih merasa kesulitan dalam menemukan lokasi dari Teluk Penyu, jangan khawatir.

Akses maps dibawah berikut ini yang sudah kami siapkan untuk mempermudah perjalanan wisata anda bersama keluarga.

Datang juga ke –> Pantai Jetis keindahan wisata bahari yang memanjakan mata.

Fasilitas

Fasilitas Teluk Penyu
Foto : https://www.instagram.com/imam_fadloli21/

Berbagai fasilitas menarik bisa ditemukan disini, tentu bertujuan untuk menunjang aktivitas wisata dari para pengunjung.

Fasilitas yang bisa anda manfaatkan antara lain :

  • Tempat parkir kendaraan yang luas
  • Toilet/ kamar mandi / kamar ganti
  • Mushola
  • Warung / Kios penjual makanan, minuman, hingga aksesoris hasil laut
  • Pedagang kaki lima penjual aneka jajanan
  • Toko Oleh-oleh
  • Gazebo
  • Perahu untuk menyebarang pulau
  • Spot foto instagenic

Nikmati beragam fasilitas yang Teluk Penyu sajikan untuk anda, dan jangan lupa untuk ikut serta menjaga dan merawatnya juga ya.

Jadilah wisatawan yang baik dimanapun anda berada, dengan bersama-sama menjaga kelestarian alam dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Kunjungi juga –> Kemit Forest berbagai wahana menarik tersaji untuk anda berlibur bersama keluarga.

Spot Wisata

Spot WIsata Teluk Penyu
Foto : https://www.instagram.com/fittapermata/

Mencari kuliner & jajanan khas setempat jangan sampai anda lewatkan untuk di cicipi dan juga buat oleh-oleh keluarga dirumah.

Beragam aktivitas menarik dapat anda lakukan disini saat menikmati akhir pekan dan hari libur bersama keluarga.

Mulai dari bermain pasir, air, hingga berenang di pantai selalu akan menjadi tujuan utama orang berkunjung ke pantai.

Selain itu, tahukah anda jika di kawasan Pantai Teluk Penyu juga terdapat salah satu wisata hits Cilacap lainnya. Yap, yaitu Benteng Pendem.

Jadi jika anda sudah berada di dalam kawasan Teluk Penyu alangkah baiknya untuk mengunjungi tempat peninggalan sejarah tentara belanda tersebut.

Aktifitas fotografi jangan sampai dilewatkan ketika berwisata untuk mengabadikan momen. Beragam spot menarik yang Teluk Penyu miliki harus anda maksimalkan dengan kegiatan berswafoto.

Review sebelumnya –> Pantai Sodong keunikan panorama pantai dan gunung selok membuat lokasi ini sangatlah eksotis.

Tips Berkunjung

Tips Berkunjung Teluk Penyu
Foto : https://www.instagram.com/dearwidha/

Berikut beberapa tips untuk anda yang akan berkunjung ke destinasi Pantai Teluk Penyu.

  • Perkirakan cuaca dengan baik saat anda akan berkunjung.
  • Bawa perlengkapan untuk menunjang aktifitas wisata anda selama berada di Teluk Penyu
  • Gunakan ootd terbaik untuk menunjang kegiatan fotografi anda.
  • Tetap berhati-hati dan selalu waspada.
  • Jangan melakukan tindakan yang dapat mebahayakan diri sendiri dan orang lain.

Demikian ulasan singkat mengenaik Pantai Teluk Penyu Cilacap yang dapat kita share untuk anda semua.

Kami harap, Teluk Penyu akan menjadi sasaran kunjungan wisata anda selanjutnya bersama keluarga.