8 Tempat Makan di Palembang Terbaru paling Rekomended

Tempat Makan di Palembang memang beragam adanya. Salah satu kota terbesar di Sumatera ini tidak hanya menyediakan berbagai macam keindahan tentang dunia pariwisata saja. Melainkan, hadir pula dengan berbagai macam pesona. Seperti halnya citarasa kuliner nan menggemaskan dan bikin anda ketagihan.

Tidak hanya tentang pempek saja. tetapi, ada berbagai macam makanan khas dengan suasana dan nuansa romantis. Cocok bagi anda sekeluarga untuk menghabiskan waktu. Sehingga, menikmati Palembang tidak hanya dengan alam dan sejarahnya saja. Melainkan juga, menu kulinernya.

Daftar Tempat Makan di Palembang

Baiklah tidak perlu berlama-lama lagi, mari kita simak hasil penjelajahannya di bawah ini,

1. Serendipity Café

 Tempat makan hits di Palembang
foto : https://www.instagram.com/serendipity_cafe_lvb/

Rekomendasi pertama adalah di Serendipity Café. Tempat makan hits di Palembang ini beralamat di Jalan AKBP Cek Agus No. 284, Ilir Timur II, Palembang. Menikmati setiap potongan makanan disini memang sangat menyenangkan. Lantaran, konsep café ini memang aduhai dengan nuansa outdoor nan menggemaskan.

Apalagi, lokasi kawasan ini terletak di sisi danau Palembang icon. Membuat semua orang berdatangan dan berhamburan menikmati suasana asrinya. Saking instagenicnya, kamu wajib membawa kamera mumpuni. Agar bisa menghiasi galeri media sosial kamu. Selain itu, anda juga bisa menikmati makanan western food seperti BBQ, Chicken Wings, Tenderloin steak dan masih banyak lagi.

Aneka minumannya pun cukup beragam. Tetapi, disarankan untuk anda menikmati menu hangat seperti hot chocolate, coffee latte. Nah, dari segi harga tidak terlalu mahal lho, hanya berkisar 20 ribu rupiah hingga 100 ribu rupiah saja anda bisa menikmati berbagai macam menu nan lezat dan menggoda iman ini.

2. Mayor Board Game Café

tempat makan anak muda di Palembang
foto : https://www.instagram.com/mayorboardgame/

Mau bermain sembari berkumpul dengan teman dan sahabat sembari bermain permainan yang menyenangkan? Mungkin, tempat makan anak muda di Palembang ini bisa dijadikan pilihan dan andalan bagi anda yang sedang berkunjung ke Palembang. Konon katanya kawasan ini merupakan café pertama dengan konsep permainan board di Palembang lho.

Ada berbagai macam permainan mayor board yang bisa anda nikmati. Kurang lebih jumlahnya berkisar 50an jenis. Mulai dari permainan strategi dan juga gane party dengan puluhan pemain. Sudah bisa dibayangkan bukan bagaimana keseruan dari café ini?

Diantara berbagai macam permainan tersebut lovecraft letter adalah game yang selalu dimainkan oleh para pegunjung. Maklum saja, anda akan mendapatkan keseruan maksimal dan pastinya membuat tempat ini bergemuruh dan lupa waktu.

Untuk segi makanannya pun bisa dibilang cukup lengkap. Walaupun, kebanyakan adalah snack pendamping untuk bermain. Seperti, Crab nugget, Chikuwa, Salmon Ball, Martabak Seafood, Otak-otak Singapore dan masih banyak lagi.

Aneka minumannya pun komplit dan bervariasi. Harga sangat ramah dikantong mulai dari 20 ribu rupiah saja. setiap bulannya, akan ada berbagai macam promo menarik yang bisa dimanfaatkan mulai dari harga 45 ribu rupiah bermain sepuasnya hingga potongan diskon.

Cafe ini berada di jalan Mayor Ruslan, No. 406, Kota Palembang. Anda sekalian bisa menikmati kawasan ini mulai dari pukul 1 siang hingga pukul 11 malam. Waktu yang panjang bukan untuk menikmati keseruan dan keceriaan bersama dengan teman, sahabat dan mungkin juga keluarga.

3. Inselcious

tempat makan unik di palembang
foto : https://www.instagram.com/amad.oey/

Tempat makan unik di Palembang ini terletak di jl. Angkatan 66 Blok 6 K-L, Pipa Jaya, Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30127. Ada beberapa ruangan yang bisa anda nikmati mulai dari lantai 1, lantai 2, bahkan ruang vip khusus bagi anda yang ingin mengadakan acara khusus bersama dengan teman dan sahabat.

Menariknya lagi, ada hiasan berupa bunga-bunga dan pepohonan. Sehingga, anda akan merasakan menikmati santapan di sebuah taman nan elegan. Nah, untuk menu makanannya pun cukup beragam dan bervariasi. Satu menu favorit yang wajib untuk anda nikmati adalah Salted egg hotplate.

Dimana, anda akan disajikan dengan nasi, ayam yang di balur dengan saus terlur asin nan menggoda. Sejujurnya, saus telur asin ini sangat menggoda dan ayamnya sangat empuk. Disajikan pula dengan telur mata sapi yang dibuat setengah matang kemudian, beberapa potong jagung diatas nasi.

Hadir pula irisan tauge yang menjadi sayurannya. Lalu, hadir pula burrito, makanan salad yang berpadu dengan potongan ayam nan lezat. Ada potongan tomat dan sayuran dengan bumbu yang mampu bikin rindu. Selanjutnya, menu makanan yang menjadi favorit para pengunjung disini yaitu Hot Lava.

Menu makanan ini adalah nasi goreng yang dipadukan dengan toping mozzarella dan juga telur mata sapi. Anda juga bisa menikmatinya dengan beberapa level pedas. Ada level 1 sampai 3 yang bisa dinikmati. Cita rasa pedasnya memang sungguh menggoda dan bikin anda ingin nambah lagi.

Rekomendasi menu terakhir adalah Curry Beef. Ada nasi, potongan daging, telur mata sapi, dan juga bawang Bombay. Rasanya cukup nikmat apalagi saus currynya nan mengesankan dan bikin rindu. Disajikan dengan hot plate yang pasti menambah aroma makanan tempat ini, sungguh menggiurkan sekali segala sajian disini.

4. Riverside Restaurant

rumah makan di Palembang
foto : https://www.instagram.com/revanery/

Palembang memang dikenal dengan ikon Jembatan Amperanya. Dimana, jembatan ini terlihat sangat megah di malam hari. Nah, anda juga bisa menikmati pesona ini dengan cara lain yaitu berkunjung ke rumah makan di Palembang bernama Riverside Restaurant. Kawasan ini berada di pinggir sungai musi. Jadi, anda bisa menikmati pemandangan Palembang secara utuh.

Terletak di Benteng Kuto Besak, jl. Rumah Bari, Palembang, Sumatera Selatan. Dibuka ada tanggal 24 maret 2008 dengan kapasitas pengunjung mencapai 500 orang. Bangunan resto ini menggunakan kapal besar terdiri dari 3 lantai. Dan lantai atas adalah tempat favorit para pengunjung apalagi pada saat malam hari.

Soal menu makanan pun cukup bervariasi walaupun, kebanyakan adalah menu ikan seperti ikan tenggiri, ikan patin, dan masih banyak lagi. Dari segi harga, tempat ini memang mematok harga tinggi lantaran bonus view nan elegan tersaji di depan mata. Apalagi, hadir pula anjungan dan teras.

Untuk menambah hiburan dan membuat anda betah, pihak resto juga menghadirkan pertunjukan live music. Menariknya lagi, bagi anda yang ingin menyanyi, anda juga bisa melakukannya, hanya tinggal menghubungi salah satu pihak pengelola. Dari segi pelayanan, tempat ini memang bisa dibilang paling top.

Semua keluhan ditanggapi dengan ramah dan bersahaja. Mereka juga murah senyum, melayani dengan sepenuh hati. Sehingga, kawasan ini bisa dijadikan rekomendasi bagi anda yang datang dan berkunjung ke Palembang. Olahan ikannya pun juara lho, dijamin lidah akan terus bergoyang tanpa henti.

5. Pondok Kelapo

tempat makan lesehan di pelambang
foto : https://www.instagram.com/fikrirohim_/

Tempat makan lesehan di pelambang ini sudah berdiri sejak tahun 2009 tepatnya di Jalan Demang Lebar Daun 184, Palembang. Menuju ke kawasan ini hanya membutuhkan waktu 20 menit saja dari bandara. Saat anda masuk ke kawasan ini, anda akan menikmati suasana nan bersih. Sehingga, mampu menambah nafsu makan anda.

Satu makanan rekomendasi yang wajib anda nikmati adalah ikan seluang. Dimana, ikan ini bisa anda temui di sungai musi. Biasanya nih, bila anda memilih ikan ini, anda wajib untuk memesan sambal mangganya sebagai menu pelengkap. Rasa sambal mangga ini pun sangat menggoda lidah.

Anda juga bisa memesan menu lainnya seperti pindang patin. Kuah pindangnya mempunyai wangi yang semerbak daun kemangi. Sehingga, menghadirkan nuansa asam dan manis yang sangat menyegarkan. Dijamin, anda akan ketagihan dengan apa yang dihadirkan disini.

6. Rumah Makan Sri Melayu

Tempat makan di palembang malam hari
foto : https://www.instagram.com/royifazulmaldy/

Palembang memang terkenal dengan sajian kuliner pindangnya. Jadi, jangan heran bila di setiap tempat akan akan selalu hadir menu pindang dengan berbagai macam olahan. Tempat makan di palembang malam hari ini juga menghadirkan menu kuliner khas. Perbedaannya, tidak hanya ikan patin saja. Melainkan, masih banyak lagi ikan yang bisa diolah.

Hadir juga ikan selaung goreng yang begitu nikmat. kemudian, pepes tempoyak yang hadir dengan rasa durian. Tetapi, diantara beberapa masakan disini ada satu cita rasa paling juara yaitu olahan udangnya. Oleh sebab itu jangan heran bila udang selalu habis dipesan.

Luas kawasan ini mencapai 1 hektar. Dengan luasnya kawasan membuat pemiliki resto membangun beberapa peohonan dan juga danau. Sehingga, anda mampu merasakan suasana yang sejuk, teduh, dan menenangkan.

Tempat makan ini berdiri di jalan Veteran Bintaro atau berada di samping RS mintoharjo benhill. Dari segi harga tidak terlalu mahal berada di sekitar 10 hingga 80 ribu rupiah. tidak hanya makanannya saja yang variatif. Tetapi, aneka minumnya juga mampu menghilangkan dahaga, Apalagi, saat panas datang menyerang sungguh sangat menyegarkan sekali memang.

7. Warung Aba

Tempat makan murah di Palembang
foto : https://www.instagram.com/pangestu3993/

Sumatera utara adalah negerinya kuliner dengan santan dan juga rempah yang membuat kawasan ini memiliki cita rasa pedas. Apalagi Palembang yang juga masih mengadopsi beberapa bumbu makanan tersebut. Tempat makan murah di Palembang ini berada di daerah pasar kuto dimana, anda akan disuguhkan dengan berbagai bangunan tua nan menggemaskan.

Disini pula hadir warung Aba yang dikenal dengan harganya yang relatif murah. Konon katanya, tempat makan ini sudah hadir sejak tahun 1981 lho. Cita rasanya pun masih sama seperti dahulu, tidak berubah. Menu rekomendasi yang wajib anda pesan adalah Ragit.

Kuliner ini mirip dengan roti jala, dipadukan dengan kuah kari kentang. Biasanya, kuliner satu ini menjadi incaran wajib di bulan puasa. Ada lagi burgo, terbuat dari tepung berasa dan memiliki warna putih mengkilat.  Dari segi tekstur sangat lembut apalagi, saat digigit sangat halus dan empuk.

Burgo akan diberi pelngkap berupa kuah kari kuning yang akan ditabur dengan bawang goreng. Selanjutnya adalah lakso. Kuliner ini juga dibuat dari tepung beras. Hanya saja, bentuknya seperti mie. Dipadukan dengan kuah kuning dan ditambah dengan bawang goreng.

8. La Vita Bella

Tempat makan enak di Palembang
foto : https://www.instagram.com/bennitaslim/

Tempat makan enak di Palembang ini memang memiliki nama hampir mirip dengan film italia. Sayangnya, menu makanan ini bukanlah soal italia. Melainkan, cita rasa Indonesia seperti Baberkyu sayap ayam yang bisa dijadikan sebagai hidangan menu pembuka.

Selanjutnya ada miso salmon yang bersanding dengan kentang atau udang galah. Tidak hanya itu saja, anda juga bisa menikmati sajian kolak pisang yang rasanya memang juara. Coba sedikit pasti langsung ketagihan.

Kunjungi juga:

Bagaimana dengan tempat makan di Palembang ini? Terlihat menggoda sekali bukan dengan apa yang ada di Palembang? Nah, kalau anda mengunjungi kota ini, anda mau pilih berkunjung ke mana nih?